merubah common anoda menjadi common katoda

merubah common anoda menjadi common katoda maupun sebaliknya. Pada artikel sebelumnya admin telah membahas tentang common anoda dan katoda jika sobat belum membacanya silahkan sobat baca pada artikel pengertian dan perbedaan common anoda dan katoda

seperti dijelaskan pada postingan tersebut common anoda merupakan serangkaian LED yang disusun dengan cara anoda dijadikan satu (anoda bersama) sedangkan common katoda merupakan kebalikan dari common anoda

pada common katoda serangkaian LED disusun dengan cara menggabungkan kaki katoda LED menjadi satu (katoda bersama)

Pada artikel ini admin akan membagikan cara merubah common anoda menjadi common katoda maupun sebaliknya yaitu bisa juga digunakan untuk merubah common katoda menjadi common anoda

merubah common anoda menjadi common katoda maupun sebaliknya

Untuk menyalakan LED yang tersusun secara common anoda diperlukan logika 0 untuk menyalakannya sedangkan jika LED tersusun secara common katoda diperlukan logika 1 untuk menyalakannya

nah permasalahannya adalah bagaimana jika sobat mempunyai jajaran LED yang tersusun secara common anoda dan sobat bermaksud untuk menyalakannya menggunakan logika 1

ataupun sebaliknya jika sobat mempunyai jajaran LED yang tersusun secara common katoda dan sobat bermaksud untuk menyalakannya dengan menggunakan logika 0

Bisakah hal tersebut dilakukan?

Untuk lebih mudahnya sobat perhatikan gambar berikut

mengubah common anoda menjadi common katoda

ketiga LED pada gambar diatas tersusun secara common anoda. Jika saklar pada gambar diatas ditekan maka jelas LED tidak akan menyala

Hal tersebut terjadi karna menyalakannya dibutuhkan logika 0

bagaimana cara menyalakan LED common anoda dengan logika 1

salah satu cara untuk menyalakan LED seperti gambar diatas adalah dengan memasang gerbang logika not

gerbang not merupakan gerbang logika pembalik atau Inverter. Untuk artikel tentang gerbang not sobat dapat membacanya pada artikel pengertian gerbang not

Dengan menggunakan gerbang not sobat dapat merubah common anoda menjadi common katoda maupun sebaliknya yaitu bisa juga digunakan untuk merubah common katoda menjadi common anoda

Sehingga rangkaiannya adalah sebagai berikut

mengubah common katoda menjadi common anoda

contoh IC jenis CMOS yang dapat sobat gunakan sebagai gerbang not adalah IC 4069

Dengan menggunakan rangkaian seperti gambar diatas sobat dapat merubah common anoda menjadi common katoda.

Salah satu manfaat hal diatas adalah dapat sobat aplikasikan salah satunya adalah pada seven segment baca pengertian seven segment

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *